PETERONGAN, pcnujombang.or.id — Ribuan peserta didik dan santri memadati Lapangan Senden, Kecamatan Peterongan, pada Rabu (22/10/2025) dalam acara akbar Kirab Santri Fest 2025.
Acara yang digelar dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2025 ini mengusung tema besar, yaitu “Mengawal Indonesia Merdeka, Menuju Peradaban Dunia.”
Kegiatan dibuka dengan apel yang berlangsung meriah dan penuh semangat kebersamaan. Bertindak sebagai inspektur apel, Camat Peterongan, Bapak Erik.
Turut hadir dalam kegiatan ini, jajaran Kepolisian Sektor (Polsek), Komando Rayon Militer (Koramil), serta berbagai Badan Otonom (Banom) Nahdlatul Ulama (NU) setempat.
Peserta apel melibatkan seluruh peserta didik SD/MI dan SMP/MTs se-Kecamatan Peterongan, serta para santri dari Pondok Pesantren Al Azar.
Dalam sambutannya, Camat Erik menegaskan peran sentral santri dalam sejarah bangsa. Ia menyatakan bahwa santri tidak pernah absen dalam menjaga kemerdekaan Indonesia.
Lebih lanjut, Camat Erik menambahkan bahwa kemajuan Kecamatan Peterongan saat ini tidak lepas dari peran besar santri, pesantren, dan para kiai yang selama ini menjadi penggerak moral dan sosial masyarakat.
Acara dilanjutkan dengan kirab akbar yang diikuti oleh sekitar 1.000 peserta. Kirab diberangkatkan dari Lapangan Tembelang Senden Peterongan dan berakhir di Kantor Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Peterongan.
Antusiasme peserta, mulai dari para santri, perwakilan sekolah, hingga jajaran MWCNU, dan banom lainnya tampak sangat tinggi sepanjang rute.
Kekompakan dan sinergi yang terjalin antara seluruh elemen masyarakat membuat rangkaian apel dan kirab ini berlangsung lancar dari awal hingga akhir tanpa kendala berarti.
