Jombang, pcnujombang.or.id – Musyawarah Idaroh (Musda) Jam’iyyah Ahluth Thariqoh Al-Mu’tabaroh An-Nahdliyyah (Jatman) digelar di Kantor PCNU Jombang, Sabtu (24/5/2025).
Musda yang dilaksanakan di Aula Gedung Lembaga PCNU Jombang tersebut mengusung tema “Kokoh Beramaliyah, Mandiri dalam Berorganisasi”.
Musda Jatman Jombang ini merupakan hasil arahan dari PWNU Jawa Timur kepada PCNU Jombang untuk menghidupkan kembali Jatman Jombang yang telah lama vakum.
Menurut KH Musta’in Dzul Azmi, Wakil Ketua Tanfidziyah PCNU Jombang, Musda ini bertujuan untuk mensyi’arkan kembali Jatman Jombang dan merangkul seluruh thoriqoh mu’tabaroh di Jombang yang sejalan dengan PBNU.
Sebagai informasi, Jatman adalah badan otonom NU yang beranggotakan tarekat-tarekat muktabarah di Indonesia, yang didirikan pada Juli 1979 bertepatan dengan Rajab 1399 H.
Organisasi ini bertujuan untuk mengusahakan berlakunya syariat Islam, mempergiat amal saleh, dan menyelenggarakan pengajian serta menyebarkan ilmu yang bermanfaat.
