PC Fatayat NU Jombang Resmi Dilantik, Usung Program Nawa Khidmat dan Launching GARFA

Ketua PC Fatayat NU Jombang, Hj Lailatun Ni’mah mengungkapkan bahwa pelantikan ini bukan hanya seremonial pengukuhan, melainkan titik awal pengabdian kolektif dengan visi yang lebih terstruktur.

Jombang, pcnujombang.or.id – Pimpinan Cabang Fatayat Nahdlatul Ulama (PC Fatayat NU) Kabupaten Jombang Masa Khidmat 2025–2030 resmi dilantik, pada Sabtu (2/8/2025), di GSG Hasbullah Sa’id, Tambakberas Jombang.

Proses pelantikan diawali dengan istighasah dan pembacaan sholawat, dilanjutkan dengan penampilan Paduan Suara PC Fatayat NU Jombang. Berikutnya, penampilan tari remo persembahan dari siswi SMPN 1 Wonosalam sebagai pelestarian budaya khas Jombang.

Ketua PC Fatayat NU Jombang, Hj Lailatun Ni’mah mengungkapkan bahwa pelantikan ini bukan hanya seremonial pengukuhan, melainkan titik awal pengabdian kolektif dengan visi yang lebih terstruktur.

Ia menegaskan, PC Fatayat NU Jombang hadir bukan sekadar melanjutkan estafet kepemimpinan, tapi membawa arah baru yang lebih konkret dan berdampak melalui program NAWA KHIDMAT.

“Hari ini, kami tidak hanya dilantik, tapi juga menyatakan tekad bersama untuk berkhidmat dengan serius, terukur, dan menyentuh langsung kebutuhan umat. NAWA KHIDMAT adalah panduan kerja lima tahun ke depan yang lahir dari hasil pembacaan terhadap realitas sosial dan tantangan perempuan hari ini,” ujar dia.

Ning Eli menjelaskan, sembilan program tersebut dirancang untuk menjangkau berbagai aspek kehidupan perempuan, spiritual, ekonomi, sosial, budaya, hingga kesehatan dan lingkungan.

“Kami ingin menjadikan Fatayat sebagai rumah besar bagi perempuan muda NU, tempat untuk belajar, berproses, mengasah diri, dan berkontribusi nyata,” katanya.

Dari Sahabat Cantik yang fokus pada penguatan dakwah perempuan, hingga Sahabat Bahagia yang akan memperkuat ketahanan keluarga, semua bergerak dengan satu semangat ‘Perempuan Berdaya, Fatayat NU Digdaya’,” sambung Ning Eli.

Baca Juga  Bagana Jombatan Gelar Kerja Bakti, Bersihkan Rumput di Ruas Jalan Kesamben-Tembelang

Ketua Umum Pimpinan Pusat Fatayat NU, Hj Margaret Aliyatul Maimunah mengatakan bahwa Jombang sebagai salah satu pusat gerakan perempuan NU yang aktif dan progresif.

“Saya ucapkan selamat kepada seluruh pengurus yang dilantik. Jombang selalu istimewa, dan saya yakin di bawah kepemimpinan Ning Eli, Fatayat NU Jombang akan semakin progresif dan melesat,” kata wanita yang akrab disapa Sahabat Margaret itu.

Ia juga menekankan, perempuan memiliki hak yang sama dalam berperan di ruang publik dan ruang domestik.

“Dalam Islam, tidak ada dikotomi antara laki-laki dan perempuan dalam hal amar ma’ruf nahi munkar. Perempuan juga punya tanggung jawab yang sama untuk menyeru pada kebaikan dan mencegah kemungkaran. Itulah yang menjadi dasar perjuangan Fatayat NU,” terangnya.

Ia menandaskan, bahwa Islam memberikan ruang yang luas bagi perempuan.

“Kita bebas memilih, apakah ingin beraktivitas sebagai ibu rumah tangga, atau aktif di bidang sosial, politik, atau pendidikan. Keduanya mulia. Fatayat NU hadir untuk mendampingi dan memberdayakan perempuan dalam peran apa pun yang dipilihnya,” tandas ia.

Terakhir ia menekankan, pentingnya peningkatan kualitas kader, baik secara personal maupun organisasi. Ia mendorong penguasaan teknologi sebagai bagian dari kebutuhan zaman.

“Terus meningkatkan kualitas itu sangat penting. Di antaranya dalam penguasaan IT (informasi dan teknologi). Dengan begitu, Fatayat NU Jombang bisa menjadi trendsetter di Jawa Timur, bahkan Indonesia,” pungkas wanita asal Denanyar itu.

Kegiatan pelantikan ini juga menjadi momentum peluncuran GARFA (Garda Fatayat), sebuah satuan khusus di bawah naungan Fatayat NU yang dibentuk sebagai wadah penguatan kader yang siap terlibat aktif dalam berbagai aspek, terutama yang berkaitan dengan pemberdayaan perempuan, keamanan, dan ketahanan sosial.

Baca Juga  PC ISHARI NU Jombang Gelar Latihan Rutin Hadrah, Kuatkan Amaliyah Hadrah Anggota

Pelantikan ini turut dihadiri oleh ratusan kader Fatayat se Jombang sejumlah tokoh, di antaranya Ketua PCNU Jombang KH Fahmi Amrullah Hadzik, Ketua PC Muslimat NU Jombang, Hj Mundjidah Wahab, serta Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdakab Jombang, Purwanto, dll.

Penulis: Miftakhul JannahEditor: Moh. Syafi'i

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *