
PC Nahdlatul Ulama Jombang Resmi melaunching Berdirinya KBIHU NU pada hari Jumat 22/11/2024. Peresmian ini dilakukan langsung oleh Rais Syuriyah, KH Achmad Hasan yang dihadiri Pengurus Lembaga dan MWC NU Se Jombang.
Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah Nahdlatul Ulama (KBIHU NU) milik PCNU Jombang secara resmi menempati kantor lama di Jl Gatot Subroto 04 Jombang. Dalam sambutannya, Kiai Hasan menyampaikan bahwa ” KBIHU ini merupakan salah satu program prioritas PC NU dalam bidang pelayanan Jamaah menunaikan Ibadah Haji dan Umrah,” tutur KH Hasan.
Ketua KBIHU NU Jombang, KH. Dr. Wafiyul Ahdi, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya PCNU Hadir untuk ikut serta memberikan pelayanan kepada warga nahdliyin melalui pembukaan bimbingan manasik haji oleh KBIHU NU Jombang.
Acara ini dihadiri juga oleh Kasi Haji Kantor Kementrian Agama, KH Ilham Rohim, sekaligus juga membuka Bimbingan Manasik Haji dan Umrah. ” Mulai hari ini kita menggelar Bimbingan atau Manasik Haji bagi Jamaah Dan juga masyarakat umum. dan kegiatan ini gratis tidak dipungut biaya apapun. Hal ini sebagai upaya PCNU yang diwakili oleh KBIHU NU Jombang dalam melayani umat.
Kasi Haji dan Umrah Kemenag Jombang KH. Ilham juga memberikan pemaparan tentang Materi Manasik Haji dan Umrah. Beliau juga menyampaikan bahwa “KBIHU NU ini memiliki peran penting dalam membimbing jamaah agar dalam menjalankan ibadah Haji dan Umrah sesuai dengan tuntunan syariat,” ungkapnya
Acara ditutup dengan doa. harapanya, Launching ini menjadi ikhtiar KBIHU dalam berkhidmat secara maksimal kepada para jamaah agar nantinya para jamaah diberikan kelancaran, kesehatan, dan menjadi haji mabrur.














